..Enjoy Your Life by Learning from Dramas

Jumat, 22 Januari 2016

Sinopsis Love Flight Episode 4 [END]


Mek menulis dalam diary nya mengenai apa yang ia dapatkan dari perjalananya kali ini. Tapi diantara semua itu hal terpenting yang ia sadari adalah kenyataannya cinta yang coba ia lepaskan ternyata masih tersimpan dengan baik di dalam hatinya, dan juga masih pada orang yang sama. Pesawat akhirnya mendarat di bandara Tokyo semua penumpang telah turun sementara Mek menunggu giliran paling akhir. Mek seperti ingin mengatakan sesuatu tapi ia mengurungkannya karena ada Kepala Pramugari juga disana. Mek dan Faha hanya saling menatap tanpa ada yang berbicara sampai akhirnya Mek benar-benar pergi.
Gadis keponakan tante hebring ternyata bernama Praew. Setelah saling berpamitan Pata dan Praew saling bertukar Line ID. Praew kemudian menghampiri tante-tante nya yang sedang heboh berselfie ria di depan banner “Welcome to Japan” ia meminta trio tante untuk berhati-hati (bersikap) karena sekarang mereka ada di negara orang. Kali ini Praew ngasih tahunya secara baik-baik nggak marah-marah seperti sebelumnya.
Mek baru ingat jika ia meninggalkan diary nya di pesawat, Ia pergi ke bagian informasi tapi petugas mengatakan jika mereka tidak menemukan diary nya Mek. Mek kemudian bernarasi.
“Aku telah mengunjungi banyak negara didunia ini sendirian. Biasanya aku pergi mengunjungi tempat-tempat yang aku inginkan dan aku memikirkan seseorang yang aku cintai. Tapi sekarang kerinduanku tidak ada artinya jika kita tidak bisa saling berdampingan atau berpergian bersama. Bagaimanapun menakjubkannya tempat yang aku kunjungi, itu semua tidak ada artinya jika aku tak bisa membuat orang yang aku cintai melihat itu semua”

***

Faha masuk ke sebuah Restoran.
“Plaifah.. Apa yang mengapa kau disini?”
Rupanya Mek juga ada disana. Faha mengatakan jika hotelnya berada di sekitar daerah itu dan ia ingat restoran ini dari dalam Guidebook nya Mek. Faha mengambil sesuatu dari tas nya, itu adalah diary Mek. Mek kira dia telah benar-benar kehilangan diary itu. Ternyata senior judes Faha yang menemukan diary itu dan menyuruhnya untuk memberikan ke bagian informasi, tapi saat itu Faha bisa mengenali jika itu adalah diary Mek makanya ia tetap menyimpannya. Mek berkata jika ia lagi-lagi meninggalkan sesuatu yang penting miliknya.
“Apa kau punya sesuatu yang ingin kau katakan padaku?” tanya Faha.
Mek bertanya setelah dari restoran apakah Faha punya rencana lain. Belum sempat Faha menjawab teman pria Faha (Yang Mek sangka pacar baru Faha) masuk juga ke rostoran dan memanggil Faha. Mek kemudian mengatakan jika apa yang akan ia katakan bukanlah sesuatu yang penting.Mek berterima kasih karena Faha telah mengembalikan diary nya ia lalu pergi meninggalkan Faha.
Mek berjalan-jalan di taman ia sepertiya sedang menulis materi untuk buku barunya. Ia terkejut saat melihat pria yang selalu bersama Faha sedang berjalan bergandeng tangan dengan wanita lain.
“Bodohnya aku..” sesal Mek. Ia menyadari jika pria itu bukanlah kekasih Faha.
Mek kembali ke restoran tapi Faha sudah tidak ada disana.
7 hari berlalu..

Hari ini Mek kembali ke Thailand dan menggunakan maskapai Thai Aiways lagi. Namun Mek kecewa karena Faha tidak bekerja di penerbangan itu  ia telah meminta dipindahkan ke penerbangan lain. Ternyata Faha bukan menukar tugasnya ke penerbangan lain tapi ia menukar posisinya dari Pramugari menjadi penumpang. Mek terkejut melihat Faha menghampirinya dan meminta izin untuk duduk disebelahnya.  Saat Faha menemukan diary Mek, ternyata Faha melihat jika Mek masih menyimpan foto-foto nya tersimpan disana juga tulisan Mek yang mengatakan jika Mek masih sangat mencintainya.
“Fah.. maafkan aku. Juga segala sikap buruk ku selama ini”
“Aku juga telah salah”
“Jadi sekarang.. diantara Mimpi dan Cinta mana yang akan kau pilih?”
Faha menjawab jika ia sebenarnya tidak memilih salah satunya sejak awal.
“Apa yang aku inginkan adalah melihat orang yang ku cintai bahagia. Entah kita bisa bersama atau tidak. Kau berfikir jika aku memilih mimpi ku, kan? Tapi sebenarnya aku selalu membawa cinta itu bersamaku..”
Faha kemudian memperlihatkan sesuatu yang telah ia tulis di diary mek sebelumnya.
“Let’s Travel together..”


The End..

Komentar :

Ciyee akhirnya mereka balikan. Salah paham dan kurang komunikasi itu memang bahaya ya guys. Bay the way.. Min Dee jatuh cinta untuk kesekian kalinya nih sama DJ Push, cakep banget >.< heran deh dipasangin sama siapa aja chaemistry nya klop terus.

Oiya lagu ost drama ini asik-asik loh, kalau nggak salah ada dua lagu. Liriknya juga so sweet >.< Cuma Min Dee belum sempat cari link download nya, nanti kalau sudah punya pasti Min Dee share^^

Terima kasih udah mau mengikuti sinopsis perdana kami^^ maaf jika ada bahasa yang kurang dimengerti atau nggak pas. Nantikan sinopsis kami selanjutnya yah ^.^

Bonus pict dari sweet couple kali ini ^^:


1 komentar:

Silahkan tinggalkan komentar yang sopan dan tidak bersifat bashing.
Komentar kalian adalah penambah semangat kami^^